Pentingnya Air Putih

 

Pentingnya Air Putih



picture from google


Banyak orang yang kurang menyukai air putih dikarenakan rasaanya yang tawar dan hambar, sehingga lebih memilih meminum sesuatu yang menis-manis bersoda dan segar. Namun  ternyata air putih mempunyai banyak manfaat tanpa kita sadari, Manfaat minum air putih adalah untuk mencegah dehidrasi tubuh, menjaga kesegaran kulit, melindungi saraf dan jaringan tubuh, serta mendukung otot dan sendi.

Air putih sangat penting untuk tubuh karena air putih bebas kalori dan gula merupakan pilihan paling sehat demi menjaga tubuh tetap memiliki cairan yang cukup, sekaligus mengatasi rasa haus kapan saja. Selain itu masi banyak lagi manfaat air putih diantaranya

1.           Menjaga kadar cairan tubuh atau mencegah dehidrasi 

u    Tubuh tidak mengalami gangguan pada fungsi pencernaan (sembelit) dan penyerapan makanan, sirkulasi, ginjal, dan penting dalam mempertahankan suhu tubuh yang normal.

2.          Membantu memberikan energi pada otot dan melumasi sendi-sendi agar tetap lentur.                                  

        Ketidakseimbangan cairan dapat memicu kelelahan pada otot.

3.           Membantu mengendalikan asupan kalori tubuh. 

        Minum air putih jauh lebih baik dalam mencegah peningkatan berat badan dibandingkan minuman yang mengandung tinggi kalori.

4.          Menjaga kesegaran kulit dengan cara mengecilkan pori, melembapkan, dan menambah kekencangan kulit.


5.          Melindungi saraf tulang belakang dan jaringan sensitif pada tubuh lainnya.


6.         Membantu proses pembuangan sisa-sisa makanan dan minuman 

        melalui keringat, urine dan kotoran. Banyak minum air putih juga bisa dijadikan obat kencing darah akibat infeksi saluran kemih ringan atau batu saluran kemih yang berukuran kecil.

 

Lalu berapa ukuran normal agar tubuh tidak kekuranga cairan?

Kebutuhan cairan setiap orang itu berbeda beda. Pada orang dewasa disarankan untuk meminum air putih sekitar 8 gelas sehari berukuran 230 ml/hari atau sama dengan 2 liter.

Untuk mengetahui tubuh kita kekurangan cairan itu cukup mudah, tanda tanda umumnya yaitu ketika seseorang merasa haus dan urine berwarna lenbih gelap dari biasanya.  Atau bisa dengan gejala seperti pusing, sakit kepala, mulut bibir dan mata terasa kering, buang air kecil jarang, kurang energy, dan kelelahan.

 

Maka dari itu jangan lupa untuk meminum air putih setiap hari agar mendapatkan manfaat dan terhindar dari penyakit, jangan lupa untuk menerapkan pola hidup bersih dan sehat dan jangan lupa olahraga, salam sehat / <3

0 Comments